Saturday 18 February 2017

8 Cara Mudah Memblokir Iklan yang Muncul di Browser Chrome

Beberapa hari yang lalu, sekolah saya mengadakan ujian secara online dengan menggunakan PC atau laptop. Ujian online ini kita setting menjadi full screen, agar siswa hanya fokus ke situs ujian online dan tidak melakukan aktifitas lain seperti browsing, chatting, dll.
Namun pada saat ujian berlangsung, ada beberapa laptop siswa yang muncul iklan secara otomatis, meskipun sudah posisi full screen ujian online. Tentunya hal ini sangat mengganggu aktifitas siswa yang sedang berlangsung.
Untuk mengatasi masalah di atas, ternyata sangat mudah, yakni dengan menggunakan ad-blocking extention pada Chrome.



Berikut cara mudah untuk memblok iklan yang muncul, yaitu :
1. Buka browser Chrome anda
2. Klik tanda pengaturan di Chrome, biasanya logo titik 3 di pojok kanan atas.
3. Lalu klik more tool atau Alat lainya di chrome versi bahasa Indonesia
4. Klik extention atau extensi 
5. Klik tautan Get more extention atau dapatkan extensi lainnya.
6. Ketik adblock plus di kolom search agar lebih cepat menemukan.
7. Setelah ditemukan, hanya tinggal klik + tambah ke Chrome.
8. Akhirnya adblock sudah dapat bekerja di Chrome anda dan mulai memblok iklan-iklan yang muncul. Ini dapat mudah dikenali dengan melihat tanda ABP seperti gambar di atas, telah muncul dibagian kanan atas, dekat dengan tanda pengaturan.

Selamat  mencoba, moga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment